Proses pirolisis adalah proses kimia yang banyak digunakan dalam industri-industri besar di dunia ini. Mereka yang memproduksi produk besar-besaran, pasti mengeluarkan banyak sekali uang. Untuk perusahaan yang memang memerlukannya, mereka bisa membayar biaya mahal karena sudah dianggarkan dan sudah ada dananya. Namun, bagaimana dengan perusahaan-perusahaan kecil yang menggunakan pirolisis hanya untuk proses yang tidak terlalu penting? Atau mungkin hanya untuk proses uji coba? Tentu sangat merugikan. Bagaimana dengan sekolah-sekolah yang mengajarkan pirolisis kepada murid? Khususnya untuk sekolah-sekolah kejuruan yang menerapkan model pembelajaran praktek, dalam setiap materi. Tentunya sangat sia-sia bila membeli alat pirolisis yang mahal, bila hanya digunakan untuk praktek. Sedangkan industri alat-alat seperti itu hanya melayani pesanan dengan jumlah kapasitas besar. Untuk itu, kami berinisiatif untuk membuat alat pirolisis sederhana yang harganya juga relatif murah. Tentunya dengan kapasiatas yang juga tidak terlalu besar. Agar kebutuhan perusahaan-perusahaan kecil dan sekolah kejuruan dapat terpenuhi.
Disamping itu, yang melatar belakangi kami untuk membuat alat ini adalah banyaknya tabung LPG 3 kg yang tak terapakai. Khususnya untuk orang-orang yang terlanjur membeli, namun masih takut untuk menggunakan, dan tidak mau mengembalikannya kepada penjual karena bingung. Pasti akan terbuang percuma. Walaupun sudah diberikan pengarahan oleh pemerintah, namun tetap saja tidak berhasil meyakinkan masyarakat. Dan tabung yang sudah terlanjur dibeli, tidak tahu akan digunakan untuk apa, yang akhirnya dibiarkan begitu saja. Karena itu, kami berinisatif untuk menggunakan tabung ini, untuk wadah proses pirolisis. Sebenarnya, banyak wadah-wadah logam yang dapat digunakan. Namun, tabung ini sangat sesuai karena mudah dibawa, mudah menyambung dan memodifikasi dan menghemat biaya pembuatan.
Alat ini mampu menghasilkan uraian banyak macam zat dalam waktu yang relatif cepat, seperti yang kami coba pada kayu jati. menghasilkan minyak ekstrak jati dan TAR. Kemudian kami coba pada sampah plastik, hasilnya adalah minyak "bahan bakar". menurut kami, alat ini sangat bagus jika digunakan untuk keperluan sekolah ataupun praktek lapangan. hak paten milik : SMKN 3 Madiun; Tri Handoko M.W. Berminat? anda dapat memnghubungi nomor ini : 081330411417 (Tri Handoko)
ITALIA 12-05-2020
BalasHapusBuona sera, Signor TRI HANDOKO
Le invio la mia e-mail, vorrei avere l'onore di parlare con te via e-mail,
tulliomonti2@gmail.com
Mi scuso non parlo indonesiano ma solo attraverso un traduttore
Grazie Tullio MONTI
ITALIA 12-05-2020
Selamat malam, Tn. TRI HANDOKO
Saya mengirimi Anda email saya, saya ingin mendapat kehormatan berbicara dengan Anda melalui email,
tulliomonti2@gmail.com
Saya minta maaf saya tidak berbicara bahasa Indonesia tetapi hanya melalui penerjemah Terima kasih Tullio MONTI