Tips Menghilangkan Bau Badan(BB) | Givuin

Halo sobat! posting kali ini didasari oleh pengalaman pribadiku(wah kayak ceritaa apa ya?..). Pas ikut Seleksi Nasional "maut" Perguruan Tinggi Negeri(SNMPTN) beberapa hari yang lalu. Ada sahabat ":seperjuangan" yang lagi sama2 ngerjakan. pas lgi enak2nya nih, tiba2 hidungku tereak-tereak. "teelo! aroma got mana nih?". 





Ternyata aroma stinky itu dari sahabatku. 



So? hilang kan konsennya? nah, buat sobat2 yang punya BB(bukan blackberry). Nih ada info parfum penghilang BB(bukan blackberry). simak..


Parfum atau wewangian merupakan salah satu solusi untuk menghilangkan atau sekedar menutupi bau badan yang tak sedap. Ada berbagai jenis wewangian yang pernah diciptakan manusia, masing-masing dengan fungsi dan peruntukannya sendiri.

Secara umum, wewangian sebagai solusi untuk mengatasi bau badan sudah dikenal sejak zaman Mesir kuno dan sering dipakai untuk mandi. Pada peradaban Romawi dan Yunani kuno, wewangian bahkan dipakai juga untuk merendam pakaian dan memandikan kuda.



 

Dalam kaitannya dengan bau badan, sedikitnya ada 2 jenis wewangian yang dikenal luas saat ini. Keduanya adalah sebagai berikut seperti dikutip dari Howstuffworks, Selasa (13/6/2012).

1. Antiprespiran
Sesuai namanya, antiprespiran berfungsi untuk menghambat prespirasi atau keluarnya keringat dari permukaan kulit. Seperti diketahui, keringat yang dipecah oleh bakteri merupakan penyebab utama bau badan pada orang dewasa. Selain menghambat munculnya bau badan, produk-produk antiprespiran sendiri juga banyak yang masih ditambahi wewangian.



 

2. Deodoran
Berbeda dengan antiprespiran yang menghambat prespirasi, maka deodoran masih memungkinkan keringat keluar dari permukaan kulit. Namun deodoran juga mengandung antiseptik yang bisa melumpuhkan bakteri, sehingga keringat tidak dipecah oleh bakteri dan akhirnya tidak menyebabkan bau kurang sedap.




 klik untuk memperbesar

Selain kedua jenis wewangian ini, ada juga wewangian yang tidak dicampur dengan zat apapun sehingga isinya murni cuma parfum. Wewangian jenis ini biasanya bukan untuk menghilangkan bau badan, melainkan untuk menutupinya saja sehingga lebih dianjurkan bagi yang tubuhnya memang tidak bau.

Banyak juga yang beranggapan, wewangian justru bisa memperburuk bau badan. Karena kalau habis berkeringat baru pakai parfum,justru baunya akan semakin menyengat. kalau kamu sob? punya BB gak?(bukan blackberry)
Share on Google Plus

About buruh negara

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

no sara!